Mengubah Google Scholar Private ke Public

Melanjutkan tulisan sebelumnya yang membahas tentang bagaimana cara menghapus artikel punya orang lain di Google Scholar (GS). Nah kali ini ada beberapa teman saya di SINTA tidak bisa ngambil artikel di GS, salah satu penyebabnya adalah karena account GS yang private (hanya bisa diakses oleh pemilik). Jika ingin diambil datanya oleh SINTA, maka harus disetting Pubic, bagaiman cara mengubah acount GS dari Private ke Public? nah berikut tutorialnya.

  1. Buka GS dengan mengetik https://scholar.google.co.id di browser.
  2. Masuk ke menu “My Profile” kemudian pilih gambar pensil seperti pada gambar dibawah ini
  3. Setelah diklik akan muncul menu seperti gambar dibawah ini, kemudian “Check” pada ceklis “Make my profile public” seperti terlihat pada gambar yang diberikan lingaran merah dibawah ini:
  4. Simpan perubahan diatas dengan mengklik tombol “SAVE”.
  5. Selesai, sekarang tinggal di synchronize GS anda di SINTA.

Update: 06 Mei 2019 Jam 14:00

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.