Apa Itu PHP?

Apa Itu PHP
PHP singkatan dari PHP Hypertext Preprocessor yaitu bahasa pemrograman web server-side yang bersifat open source. PHP merupakan script yang menyatu dengan HTML dan berada pada server (server side HTML embedded scripting). PHP adalah script yang digunakan untuk membuat halaman web yang dinamis. Dinamis berarti halaman yang akan ditampilkan dibuat saat halaman itu diminta oleh client. Mekanisme ini menyebabkan informasi yang diterima client selalu yang terbaru/up to date. Semua script PHP dieksekusi pada server dimana script tersebut dijalankan

Sejarah PHP
Dilihat dari perkembangannya, bahasa pemrograman ini memiliki perkembangan yang sangat cepat dengan jumlah pemakai yang terus bertambah.

1. PHP/FI
Ini merupakan cikal bakal PHP yang sekarang. Pertama dibuat oleh Rasmus Lerdorf pada 1995, pada awalnya dia menamakan script ini “Personal Home Page Tool” yang merupakan bahasa sederhana dari bahasa pemrograman C dimana Personal Home Page Tool ini dapat berkomunikasi dengan database dan bersipat Open Source. Pada awalnya Rasmus membuat bahasa pemrograman ini bertujuan untuk menyimpan data pengunjung  yang melihat biodata pada web sitenya.
Perkembanganny, pada pertengahan tahun 1997 pemakai bahasa bahasa PHP semakin banyak, terlihat dari jumlah statistik domain yang menggunkan PHP hampir lebih dari 50.000 web site. Kemudian karena perkembangannya yang sangat pesat, Rasmus mengembangkan bahasa pemrograman ini, dan pada bulan November tahun 1997 muncul PHP/FI versi 2.0 yang merupakan cikal bakal PHP 3

2. PHP Versi 3
PHP Versi 3 merupakan versi penyempurna dari bugs-bugs pada  PHP/FI versi 1.0 dan PHP/FI versi 2.0. PHP Versi 3 ini dikembangkan oleh Andi Gutmans and Zeev Suraski pada tahun 1997 yang berhasil ditulis secara sempurna pada waktu itu. Fasilitas tambahan PHP Versi 3 dibandingkan versi sebelumnya, selain tambahan fungsi-fumgsi baru, juga mendukung beberapa akses ke banyak database, pengelolaan protokool, dan API. Dari versi 3 lah singkatan PHP muncul, yaitu PHP: Hypertext Preprocessor, dan pada tahun 1998 hampir 10% web site di dunia  menggunakan PHP sebagai web servernya.

3. PHP Versi 4
Pada musim dingin di tahun 1998, menulis ulang bahasa pemrograman PHP ini untuk membuat ketangguhan bahasa pemrograman ini. Akhirnya pada pertengahan tahun 1999 diperkenalkanlah PHP versi 4.0 yang menggunakan script engine Zend untuk meningkatkan penampilan (performance) dan mempunyai dukungan yang sangat banyak terhadap ekstensi dan berbagai library beserta modul. PHP versi 4.0 ini juga mempunyai keunggulan dibandingkan versi-versi sebelumnya, diantaranya mendukung ke beberapa web server, fasilitas HTTP session, output buffer dan sistem keamanan. Pada perkembangannya, pada saat itu hampir 20% web server menggunakan bahasa pemrograman PHP sebagai interpreternya.

4. PHP Versi 5
Pada bulan Juli tahun 2005 muncul PHP versi 5.0 yang menggunakan Zend Engine 2.0 dengan penambahan beberapa featur dan beberapa objek baru. Untuk informasi featur-featur baru dari PHP versi 5.0 ini, Anda bisa lihat di http://www.zend.com/zend/future.php. PHP Versi 5 ini sangat mendukung pemrograman berbasis Object Oriented Programming alias OOP dan emang di peruntukan untuk OOP.

Dikirimkan di PHP

55 tanggapan untuk “Apa Itu PHP?

  1. maaf,sebelomnya. bisa kasih cara yang detail g ?cara belajar bikin website? pokoknya yg sedetail2nya. klu ada kirim ke alamat emailku yak,thanks ya!!!

  2. # To tonie :
    Belajar bikin website yah… hmmm.
    Kalau yang sampai detail sih mending beli bukunya aja, banyak kok di toko buku (halah). Kalau saya biasanya untuk membuat sebuah website ada beberapa step, diantaranya :
    – Kita membuat web itu seperti apa (konsepnya), misalnya tentang personal page, akan beda dengan konsep membuat website untuk perusahaan.
    – Buat sketsa website tsb, kemudian tuangkan ke tools design, misalnya ke Photoshop, Firework dll. Disini kita akan melakukan pemilihan warna, navigasi, layout, image dll.
    – Masuk ke coding, apakah web yang kita buat itu sifatnya statis atau dinmais (contentnya berubah2) menggunakan database.
    – Setelah itu siapkan hosting dan domain.

  3. Ping-balik: What Is PHP…..? «
  4. om,apakah ada artikel sejarah HTML, CSS, JAVA SCRIPT, PHP..saya ada tugas dari kampus..jika om berkenan membantu saya dapat kirim ke email saya y_donny_k@yahoo.com

    kebetulan minimal 60 lembar.besar harapan saya, om bisa membantu.

    regards

    donny

  5. Mas minta tolong sih! saya kebetulan sedang mendalami php, bisa minta tip dan trik PHP yang terbaru ga? atau yang lain deh. sebelumnya tank’s banget

  6. mas saya sedang melamar kerja sebagai junior web program dan sejujurnya aku g tau apa apa tentang web ..cuma ngerti bikinweb di joomla iotu pun aku udah lupa…tolong ya dasar2 bikin web…ntar saya buka artikel nya .cumanekad aja mas daripada nganggur yg jelas saya punya keinginan yang kuat untuk bisa.

  7. gw lagi tertarik bgd belajar php, kayaknya asyik..bermain logika..karena hasilnya nanti antara jadi dan gagal…pokoknya gw mau jadi programmer…jarang2 kan da programmr ce??gw ney bakal jd programmr wanna be…

  8. mas mo tanya donk..

    gimana si cara penggunaan cookies buat login di website administrasi..

    saya mahasiswa smstr 5 lagi ngebuat tugas akhir tentang sistem informasi administrasi kepegawaian

    saya sudah coba membuat dengan metode session tapi sepertinya bermasalah pada OS vista
    setelah bertanya2 sama senior ternyata banyak juga yang ngalamin masalah yg sama…jadi pada beralih ke cookies,

    kalo mas supono yang menjelaskan mungkin saya bisa lebih paham cara penggunaannya..

    kalo mas mau bantu saya tolong dikirim lewat email saya

    thnx b4…..

  9. # To yudi iriansah:
    Untuk print halaman, bisa menggunakan javascript, mungkin PHP berfungsi untuk memanipulasi data yang akan di print. Untuk print halaman web dengan javascript, perintahnya ini: onClick=”window.print()”

    # To Khaderi:
    PHP: bahasa pemrograman server side, yang dijelaskan seperti diatas, CSS: Cascading Style Sheets digunakan untuk memformat halaman supaya lebih kelihatan lebih menarik, Edit Plus adalah sebuah aplikasi editor untuk membuat script.

  10. mas supono salam kenal saya alex saya mo tanya saya mendownload film tp film itu tertara php format sy lama sekali mendownloadnya tp ko ga bisa di jalan kan film tsb…ad petunjuk ..?..atau sran trima kasih mas..salam alex..

  11. # To alex:
    boleh tau URL downloadnya?
    kalau ekstensi .php berarti script downloadnya mengekseski file phpnya, tapi jika file tersebut (.php) berukuran besar, kemungkinan itu file filemnya, coba aja ubah ekstensi file menjadi .flv atau ekstensi video player.

  12. # To Lalanh:
    Sama-sama, semoga bermanfaat

    # To L3S:
    Untuk e-book sangat banyak sekali bertebaran di internet, tapi kebanyakan sih menggunakan bahasa Inggris. Unutk step by step belajar PHP saya sarankan belajar dari web ini: http://www.w3schools.com/PHP/DEfaULT.asP

    # To yogas:
    PHP adalah bahasa pemrograman server side, yang digunakan untuk membuat halaman menjadi dinamis.

  13. mas, kalo boleh saya tanya dan situ jawab,,
    php itu penting nya kalo bikin website kaya gimana..?
    terus sya mau sekalian tanya, situs buat belajar script dasar php yg agak lengkap di mana ya.?

  14. # To christoper:
    Kalau dari awal mulai dari desain web pake tools desain seperti photoshop, kemudian lanjut ke slicing dan jadikan format HTML, kalau sudah jadi format HTML, baru tambahkan server side programming seperti PHP untuk mengelolaan database atau pengelolaan yang lainnya.

    # To Azmigaull:
    OK. Thank you.

    # To gope:
    PHP itu penting lebih ke pengelolaan side server programming, seperti pengelolaan database, pemrograman socket dan lainnya. Untuk dasar-dasarnya bisa kunjungi ke website php nya langsung di http://www.php.net disana sudah ada dokumentasi lengkapnya.

  15. # To tegar:
    PHP itu adalah sejenis bahasa pemrograman untuk membuat web menjadi dinamis. Kenapa ada versinya, karena biasanya untuk menandai beberapa tambahan feature/fasilitas/fungsi yang ada di PHP itu sendiri. Misalnya PHP versi 4 masih kurang mendukung untuk OOP, maka di PHP versi 5 sudah sangat mendukung untuk OOP.

  16. permisi mas saya mau tanya ………
    apa sih pungsi dreamwaever ???????

    trus bagai mana cara menggunakan nya ????
    syah kurang mengerti mas terimakasih 🙂

  17. # To iqball:
    Dreamweaver adalah web editor (tools untuk edit/membuat script). Cara penggunaannya, tinggal download programnya, kemudian istall dan jalankan seperti layaknya program Ms- Office seperti Microsoft Word

    # To the Mbah:
    Silahkan, jangan lupa cantumkan sumbernya 😀

  18. om saya ga ngerty php, sql, html, tapi saya pngen belajar ….. dari mana saya harus mulai???

    Kalau mulainya dari HTML dulu mas, setelah selesai HTML baru ke PHP dan setelah mengerti PHP baru ke MySQL. Intinya belajar itu butuh kemauan yang keras untuk bisa, setelah itu pasti ada jalannya. Sumber referensi di internet untuk belajar sangat banyak, tinggal kemauannya aja.
    Semoga berhasil

    Supono

  19. kenapa banyak yg minta informasi terus dikirim ke email pribadi sih
    udah dapet gratis, mau dipakai sendiri pula.
    dasar bodoh, egois.

  20. saya sih ga ngerti sma skali ama yg d bhas… tp stlh saya baca artikel dan komen2 nya, saya rasa ini blog yg bagus… ketahuan dari respon si pemilik blog thdp pengunjung… keliatan bershbt dan jawaban nya jg ckup baik… sukses ya…

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.